Breaking

Wednesday, June 19, 2024

Pemerintah Kecamatan Karang Jaya Gelar Peringatan BBGRM ke-52

 
MWawasan, Muratara (SUMSEL)~ Pemerintah Kecamatan Karang jaya, Kabupaten Musi Rawas Utara (Muratara) Provinsi Sumatera Selatan, bersama Stafnya  Menggelar penyelenggaraan puncak peringatan Bulan Bhakti Gotong Royong Masyarakat (BBGRM) ke-52, dan Rangkaian HUT Muratara tahun 2024, Bersama Stafnya, Pada Rabu  (19/06/2024). 

Puncak peringatan BBGRM dan Rangkaian HUT Muratara tahun 2024, dibuka langsung oleh Camat Karang jaya Hendri Kusuma

Bulan Bhakti Gotong Royong ini bertepatan dengan Bulan Bung Karno dimana Pancasila sebagai ideologi bangsa yang dicetuskan oleh Bung Karno secara inklusif juga memiliki makna gotong royong. Seluruh daerah yang hadir diharapkan dapat memaknai secara mendalam peringatan Bulan Bhakti Gotong Royong, untuk terus saling peduli dan saling mendukung pada kemajuan sesuai dengan nilai-nilai Pancasila.

"Pancasila dan Gotong Royong adalah satu kesatuan dan bulan Juni merupakan bulan lahirnya Pancasila,  jadi sangat penting bagi kita untuk tidak hanya memperingati BBGRM secara seremonial, namun juga mampu memaknainya", ujar Camat. 

Peringatan BBGRM merupakan amanah dari Peraturan Menteri Dalam Negeri No. 42 Tahun 2005 tentang Pedoman Pelaksanaan Bulan Bhakti Gotong Royong Masyarakat. Tujuan peringatan ini adalah untuk melestarikan semangat dan nilai-nilai gotong royong di tengah masyarakat agar tetap terpelihara dan tidak tergerus individualisme.  

Camat karang jaya Hendri Kusuma Mengatakan melalui Pesan Singkat WhatShapnya, menyampaikan bahwa acara ini diharapkan dapat mempererat silaturahmi dan mendongkrak perkembangan UMKM di Kecamatan Karang Jaya, khususnya di Kabupaten Muratara.

“Melalui kegiatan ini, kita bisa mengingat kembali salah satu ajaran Tri Sakti Bung Karno, berkepribadian dalam kebudayaan yakni terus menanamkan budaya gotong royong sebagai cerminan pribadi kita semua”, tuturnya Camat

Sebagai tuan rumah, Pemerintah Kecamatan Karang Jaya berkomitmen memberikan pengalaman yang terbaik kepada delegasi Kabupaten Musi Rawas Utara dengan mengenalkan berbagai potensi yang ada di Bumi Berselang serundingan

Beragam kegiatan juga dikemas dengan menarik, mulai dari pameran produk UPPKA (Usaha Peningkatan Pendapatan, pertunjukan seni budaya, penanaman pohon,dan kebersihan lingkungan agar pandangan  bersih.

Berbagai kegiatan yang digelar dalam rangka memperingati BBGRM dan HKG PKK ini melibatkan banyak lapisan masyarakat. Sinergi, kolaborasi, dan partisipasi aktif masyarakat menjadi kunci dari suksesnya rangkaian kegiatan peringatan Bulan Bhakti Gotong Royong Masyarakat dan Hari Kesatuan Gerak PKK Kabupaten Musi Rawas Utara, pungkasnya.

#A.Rahman

No comments:

Post a Comment

Koran Wawasan Edisi 194, Februari 2023

"Prakiraan Cuaca Senin 14 Oktober 2024"


"KEPUASAN ANDA UTAMA KAMI"




BOFET HARAPAN PERI Jl. SAMUDRA No 1 KOMP. PUJASERA PANTAI PADANG
Selamat Datang diSemoga Anda Puas