Breaking

Wednesday, May 22, 2024

Bakti Sosial Polres Muratara dalam Rangka HUT Bhayangkara ke-78: Pembersihan Jembatan dan Bantuan Sosial untuk Warga

MWawasan, Muratara (SUMSEL)~ Polres Musi Rawas Utara (Muratara) Polda SumSel melaksanakan kegiatan bakti sosial yang melibatkan pembersihan sampah dan pemberian bantuan sosial dalam rangka memperingati HUT Bhayangkara ke-78. Kegiatan yang berlangsung pada Rabu, 22 Mei 2024, kegiatan dimulai pkl:09.00.wib.

Bakti Sosial Polres Muratara  dipimpin langsung oleh Kapolres Muratara, AKBP Koko Arianto Wardani, SIK,M.H, serta dihadiri oleh Wakapolres Muratara, Kompol I Putu Suryaman, SIK, Kapolsek Rupit, dan sejumlah Pejabat Utama (PJU) Polres Muratara.

Fokus utama yaitu membersihkan sampah yang menumpuk di sekitar jembatan di wilayah Kabupaten Muratara. bakti sosial ini terdiri dari anggota kepolisian dan masyarakat setempat, bahu-membahu membersihkan area tersebut hingga pukul 11.00 WIB. Inisiatif ini tidak hanya bertujuan untuk menjaga kebersihan lingkungan, tetapi juga sebagai bentuk nyata dari kepedulian Polres Muratara terhadap kelestarian alam dan kenyamanan masyarakat sekitar.

Setelah pembersihan jembatan selesai, kegiatan dilanjutkan dengan pemberian bantuan sosial kepada warga yang membutuhkan di sekitar wilayah Kabupaten Muratara. Bantuan yang diberikan berupa paket sembako dan kebutuhan pokok lainnya, sebagai wujud kepedulian dan solidaritas Polres Muratara kepada masyarakat.

Kapolres Muratara, AKBP Koko Arianto Wardani, SIK, dalam kesempatan tersebut menyampaikan bahwa kegiatan bakti sosial ini merupakan bagian dari rangkaian peringatan HUT Bhayangkara ke-78. “Kami berharap, dengan adanya kegiatan ini, dapat mempererat hubungan antara Polres Muratara dan masyarakat. Kami ingin menunjukkan bahwa kepolisian tidak hanya bertugas dalam penegakan hukum, tetapi juga hadir untuk membantu dan melayani masyarakat”, ujar Kapolres.

Wakapolres Muratara, Kompol I Putu Suryaman, SIK, menambahkan bahwa kegiatan ini juga sebagai upaya untuk mengajak masyarakat bersama-sama menjaga kebersihan lingkungan. “Kami mengajak seluruh elemen masyarakat untuk terus menjaga kebersihan dan keindahan lingkungan kita. Kebersihan adalah tanggung jawab kita bersama”, katanya.

Respon positif dari masyarakat setempat sangat terasa selama kegiatan berlangsung. Banyak warga yang ikut serta dalam pembersihan, dan mereka menyampaikan rasa terima kasih atas bantuan yang diberikan oleh Polres Muratara. Diharapkan, kegiatan semacam ini dapat terus dilaksanakan secara rutin untuk membangun kedekatan antara kepolisian dan masyarakat serta menciptakan lingkungan yang bersih dan sehat.

Kegiatan bakti sosial dalam rangka HUT Bhayangkara ke-78 ini menjadi bukti nyata komitmen Polres Muratara dalam melayani dan mengayomi masyarakat, serta menjaga lingkungan demi kebaikan bersama,Tutupnya.

#A.Rahman

No comments:

Post a Comment

Koran Wawasan Edisi 194, Februari 2023

"Prakiraan Cuaca Selasa 29 Agustus 2023"


"KEPUASAN ANDA UTAMA KAMI"




BOFET HARAPAN PERI Jl. SAMUDRA No 1 KOMP. PUJASERA PANTAI PADANG
Selamat Datang diSemoga Anda Puas