Breaking

Friday, February 18, 2022

Sinergitas Polres dan PPWI Pulpis, Kembali Bagikan 20 Paket Sembako di Tahai Jaya


MWawasan, Pulang Pisau (KALTENG)~ Dewan Pengurus Cabang Persatuan Pewarta Warga Indonesia (DPC-PPWI) Pulang Pisau, Kalimantan Tengah (Kalteng), kembali menyalurkan bantuan sembako bagi warga kurang mampu di wilayah Kabupaten setempat.

Kali ini bantuan yang disalurkan dalam program Bakti Sosial (Baksos) PPWI Peduli bekerjasama dengan Polres Pulang Pisau, dan Pemerintah Daerah (Pemda) setempat dilaksanakan di Desa Tahai Jaya Kecamatan Maliku, Kabupaten Pulang Pisau, Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng), Rabu (18/02/22).

Bertempat di Kantor Desa Tahai Jaya, kedatangan rombongan PPWI disambut langsung oleh Kepala Desa Tahai Jaya, Jasimin beserta jajaran.

Ketua PPWI Pulang Pisau, Riduan A. Karim menuturkan, Bantuan yang disalurkan kepada warga Desa Tahai Jaya tersebut berdasarkan hasil pendataan Pemerintah Desa setempat.

"Penerima Bantuan Sembako kali ini didominasi oleh para warga Lansia, dan langsung kita bagikan sekaligus sebanyak 20 Paket sembako. Penyerahan Bantuan Sembako ini diterima langsung oleh warga kurang mampu yang didampingi oleh Kepala Desa setempat", ungkap Riduan.

Selanjutnya, mewakili seluruh Anggota DPC PPWI Pulpis, Riduan kembali mengucapkan terimakasih kasih kepada Polres Pulang Pisau, khususnya Kapolres Pulang Pisau, AKBP Kurniawan Hartono dan Pemerintah Daerah (Pemda), yang telah memberikan dukungan sehingga kegiatan yang bertema PPWI Peduli ini bisa terlaksana secara rutin.

Pada kesempatan yang sama Kepala Desa Tahai Jaya, Jasimin, menyambut baik Kegiatan Baksos PPWI Peduli yang telah menyalurkan Bantuanya di Desa Tahai Jaya.

“Terimakasih kami ucapkan kepada Kapolres Pulang Pisau dan salah seorang donatur tetap yang masih belum mau disebut identitasnya, mudah-mudahan kegiatan PPWI Peduli ini tetap berjalan rutin setiap bulannya,” kata Jasimin, Kepala Desa Tahai Jaya.

Lanjut Jasimin, "Kepada Anggota PPWI, dirinya sangat mengapresiasi langkah dan terobosan rekan-rekan PPWI. Semoga kegiatan positif seperti ini bisa terus dilaksanakan, agar lebih banyak lagi warga masyarakat lainnya yang merasa terbantu, sehingga dapat meringankan beban ekonomi warga yang kurang mampu di wilayah Kabupaten Pulang Pisau", harapnya. 

#Alp

No comments:

Post a Comment

Koran Wawasan Edisi 194, Februari 2023

"Prakiraan Cuaca Selasa 29 Agustus 2023"


"KEPUASAN ANDA UTAMA KAMI"




BOFET HARAPAN PERI Jl. SAMUDRA No 1 KOMP. PUJASERA PANTAI PADANG
Selamat Datang diSemoga Anda Puas