Breaking

Monday, March 22, 2021

Pemilihan Ketua Tiga Lembaga Sukses, Syamsurizal Ketua LPM Seberang Palinggam


MWawasan, Padang (SUMBAR)~ Kelurahan Seberang Palinggam Kecamatan Padang Selatan Kota Padang melaksanakan pesta demokrasi.  Pesta yang dihelat, Minggu (21/03/2021)  di SDN 34 Seberang Palinggam berjalan dengan tertib, lancar, aman dan sukses, penuh rasa kekeluargaan dengan suka cita, ungkap  Plt Lurah Seberang Palinggam Suardi, S.Sos melalui watshappnya kepada media ini, Minggu (21/03/2021.


"Pesta demokrasi yang kami laksanakan ini adalah pemilihan 3 pimpinan kelembagaan periode 2021- 2024", ungkapnya.


Hal ini disebabkan karena telah berakhirnya masa pengabdian dari tiga lembaga tersebut diantaranya; pengurus Pemuda, pengurus LPM dan pengurus Karang Taruna Kelurahan Seberang Palinggam Kecamatan Padang Selatan Kota Padang.  


Sementara, waktu yang disediakan panitia untuk  memberikan hak suara dimulai jam 7.30 Wib sampai dengan 17.00 Wib dengan calon ketua LPM ada 4 orang, calon ketua Karang  Taruna 3 orang dan calon ketua pemuda sebanyak 4 orang, jelas Suardi lagi.


Akhirnya, ungkap Suardi setelah dilakukan penghitungan suara, Suara terbanyak untuk ketua LPM jatuh ke tangan  Syamsurizal,   S.Hum  sebanyak 147 suara, Ketua Karang Taruna, Ilham Fajriandi dengan 161 suara serta Ketua Pemuda  Imam Alhadi Riski sebanyak 145 suara.


Plt Lurah Suardi juga menyampaikan kepada ketua terpilih masing- masing kelembagaan untuk segera mungkin menyusun kepengurusannya.


"Ketua terpilih agar dapat menjalankan amanah yang diberikan masyarakat ini dengan sebaik- baiknya. Sehingga dapat menjadikan Seberang Palinggam lebih baik lagi kedepanya, baik di segi pembangunan, pemberdayaan, sosial budaya", harap Suardi.


Dan yang terpenting bisa bekerjasama dengsn pihak pemerintah kelurahan dan pihak- pihak lainya demi kemajuan Seberang Palinggam.


Tidak itu saja, Lurah juga mengucapkan terimakasih kepada Ketua Panitia Pelaksana, Benny Moraza, SS dan Ketua Pengawas Meirinal Gea yang telah mengantarkan dan menyelenggarakan kegiatan pemilihan ini dengan sukses tanpa kendala. 


Sementara ketua panitia pelaksana  Benny Moraza, SS juga mengatakan Sukses dan kondusifnya kegiatan pemungutan dan penghitungan suara pemilihan ketua LPM, Karang Taruna dan Pemuda tidak terlepas dari ikut serta para calon dalam mengsukseskanya.


Semoga Seberang Palinggam kedepannya akan lebih maju dan ketua LPM terpilih,  semoga mau mengadakan rapat konsolidasi serta membuat program bersama RT / RW yang ada di lingkungan Kelurahan Seberang Palinggam, ungkap  Ketua RW 03 tersebut dengan penuh harap.


#Buya




No comments:

Post a Comment

Koran Wawasan Edisi 194, Februari 2023

"Prakiraan Cuaca Selasa 29 Agustus 2023"


"KEPUASAN ANDA UTAMA KAMI"




BOFET HARAPAN PERI Jl. SAMUDRA No 1 KOMP. PUJASERA PANTAI PADANG
Selamat Datang diSemoga Anda Puas