Breaking

Friday, October 18, 2019

Proyek Gedung Diagnostic Center RSUD Dumai Desember Mendatang Rampung

MWawasan, Dumai (RIAU)~  Guna melengkapi sarana prasarana penunjang di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kota Dumai seperti prasarana fisik bangunan ruangan pelayanan kepada pasien nantinya yang saat ini sedang dikerjakan oleh kontraktor/pelaksana proyek RSUD.


Direktur RSUD Kota Dumai drg. Ridhonaldi melalui Kabag Tata usaha  Yusrizal, ST juga selaku PPK kegiatan pelaksana proyek RSUD, didampingi PPTK pelaksana  kegiatan proyek RSUD Yendra, SKM kepada wartawan, Rabu (16/10/2019) di ruangannya mengatakan, Mengenai Pelaksanaan pembangunan proyek RSUD Dumai yang saat ini sedang berlangsung dikerjakan yang berasal dari dana alokasi khusus ( DAK ) tahun anggaran 2019 senilai Rp.18 milyar lebih dengan masa kerja 150 hari kalender sebagai tim pendamping TP4D pelaksana proyek tersebut ditunjuk dari Kejaksaan Negeri Dumai dan sesuai kontrak pada tanggal 19 Desember 2019 mendatang rampung dikerjakan.


"Selain itu penambahan prasarana fisik gedung baru RSUD ini nantinya akan difungsikan untuk diagnostic center seperti laboratorium, rontgen, CT scan dan lain lainnya, yang sifatnya mendukung pemeriksaan sebelum dokter menegakkan diagnosa penyakit, terang Yusrizal, ST.

Selanjutnya PPTK pelaksana kegiatan proyek RSUD Dumai Yendra, SKM kepada wartawan mengatakan, Dengan dibangunnya penambahan prasarana fisik gedung di RSUD Dumai ini, kita berharap berjalan dengan lancar sesuai yang di harapkan, yaitu dikerjakan tepat waktu, tepat sasaran dan tepat menggunakan anggaran se efisien mungkin.

"Kedepannya setelah bangunan proyek tersebut rampung dikerjakan dan fungsional diharapkan mampu  menunjang  pelayanan kesehatan kepada masyarakat. Sehingga derajat kesehatan dapat meningkat secara optimal sebagaimana yang dituangkan dalam sistim kesehatan nasional. Dimana RSUD Kota Dumai merupakan rujukan Regional dari beberapa Kota dan Kabupaten yang ada di Pesisir Pantai Timur Sumatera yaitu Kabupaten Bengkalis dan Rokan hilir", imbuh Yendra, SKM.


#Muhardi

No comments:

Post a Comment

Koran Wawasan Edisi 194, Februari 2023

"Prakiraan Cuaca Selasa 29 Agustus 2023"


"KEPUASAN ANDA UTAMA KAMI"




BOFET HARAPAN PERI Jl. SAMUDRA No 1 KOMP. PUJASERA PANTAI PADANG
Selamat Datang diSemoga Anda Puas