Breaking

Thursday, January 31, 2019

Terapkan K3 Kurangi Resiko kerja

MWawasan, Sarolangun (JAMBI)~ PT. Sukses Gemilang palem (SGP) berkomitmen menerapkan manajemen keselamatan dan kesehatan kerja (K3) sebagai salah satu upaya mewujudkan kepedulian perusahaan kepada tenaga kerjanya.

"Penerapan keselamatan dan kesehatan kerja (K3) sangat penting dalam kehidupan dan pekerjaan kita sehari hari, konsepnya datang dengan selamat dan pulang dengan selamat," kata manejer PT. SGP Beri A Sandi. Jumat (1-02-2019).
Beri menjelaskan sebagai perusahaan yang bergerak bidang pengolahan minyak kelapa sawit itu memiliki komitmen terhadap keberlanjutan, khususnya penerapan sistem manajemen keselamatan dan kesehatan kerja (K3).

"Penerapam K3 ini untuk melindungi pekerja, mengurangi resiko kecelakaan kerja, meningkatkan produktivitas dan meningkatkan daya saing perusahaan," jelasnya.

Untuk di ketahui sebelumnya PT SGP dalam menerapkan prosedur pengelolaan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) yang bagus. Ini juga menjadi alasan mengapa perusahaan ini meraih penghargaan Zero Accident 2018, baru-baru ini.



#Iksan

No comments:

Post a Comment

Koran Wawasan Edisi 194, Februari 2023

"Prakiraan Cuaca Selasa 29 Agustus 2023"


"KEPUASAN ANDA UTAMA KAMI"




BOFET HARAPAN PERI Jl. SAMUDRA No 1 KOMP. PUJASERA PANTAI PADANG
Selamat Datang diSemoga Anda Puas