Breaking

Monday, May 26, 2025

Pemkab Sarolangun Dibawah Kepemimpinan Bupati H, Hurmin Raih Opini WTP Kesembilan Kali Berturut- Turut

MWawasan, Sarolangun (JAMBI)~ Kabupaten Sarolangun kembali meraih opini Wajar Tanpa Adanya Pengecualian (WTP) untuk kesembilan kalinya secara berturut-turut. Opini WTP ini diperoleh atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah Tahun Anggaran 2024.

Opini WTP ini  Kepala BPK RI Perwakilan Jambi Bapak Muhammad Toha Arafat dan  diterima langsung oleh Bupati Sarolangun H Hurmin didampingi  Ketua DPRD Kabupaten Sarolangun, Pj. Sekda, Inspektur, dan Kepala BPKAD Kabupaten Sarolangun, bertempat di auditorium Sultan Thaha BPK RI Jambi.

Dalam laporan hasil pemeriksaaan atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah Tahun Anggaran 2024 ini, Kepala BPK RI Perwakilan Jambi  Muhammad Toha Arafat, menyampaikan beberapa catatan yang harus ditindaklanjuti diantaranya Kebijakan Properti Investasi.

Sementara itu, Bupati Sarolangun H Hurmin mengatakan  bahwa opini Wajar Didapatkan Tanpa Pengecualian (WTP) atas kerjasama seluruh OPD di lingkup Kabupaten Sarolangun. Dirinya berharapkan agar tahun depan bisa dipertahankan.

“Insya Allah untuk tahun depan kita akan tetap berupaya memperoleh opini WTP,” ujar Bupati Sarolangun.

Sementara apa yang menjadi catatan pihak BPK RI Perwakilan Jambi, tambahnya, pihak Kabupaten Sarolangun akan segera menindaklanjuti.

#Iksan

No comments:

Post a Comment

Koran Wawasan Edisi 194, Februari 2023

"Prakiraan Cuaca Senin 14 Oktober 2024"


"KEPUASAN ANDA UTAMA KAMI"




BOFET HARAPAN PERI Jl. SAMUDRA No 1 KOMP. PUJASERA PANTAI PADANG
Selamat Datang diSemoga Anda Puas