Breaking

Thursday, January 30, 2025

Ketua DPRD Menangis Membacakan Pengusulan Pemberhentian Bupati Dharmasraya

 
MWawasan, Dharmasraya (SUMBAR)~ Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Dharmasraya, gelar rapat paripurna dalam rangka pengumuman pengusulan pemberhentian Bupati Dharmasraya hasil pemilihan kepala daerah serentak tahun 2020. Rapat paripurna tersebut dibuka langsung oleh Ketua DPRD Dharmasraya Jemi Hendra, didampingi wakil ketua I, Sujito, Wakil Ketua II, Ade Sudarman, bersama anggota dewan terhormat lainnya, di gedung sidang utama sekretariat DPRD setempat, Kamis (30/1/2025). 

Turut hadir Sekretaris Daerah H Adlisman, S.Sos., M.Si., sekretaris dewan Imam Mahfuri, S.E., M.M., Kapolres Dharmasraya AKBP Bagus Ikhwan, S.I.K., M.H., komisioner KPU Dharmasraya, Bawaslu, Forkopimda, pimpinan Partai Politik (Parpol) tokoh adat, tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh pemuda, dan bundo kanduang. 

Ketua DPRD Jemi Hendra menyampaikan bahwa pengumuman ini dilaksanakan berdasarkan Pasal 79 ayat (1) Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah.

"Pemberhentian Kepala Daerah diumumkan oleh pimpinan DPRD dalam Rapat Paripurna dan diusulkan kepada Menteri melalui Gubernur sebagai Wakil Pemerintah Pusat untuk mendapatkan penetapan pemberhentiannya,” terang Jemi Hendra.

Pemberhentian Kepala Daerah diumumkan oleh pimpinan DPRD dalam Rapat Paripurna dan diusulkan kepada Menteri melalui Gubernur sebagai Wakil Pemerintah Pusat untuk mendapatkan penetapan pemberhentiannya,” terang Jemi Hendra. 

Dalam rapat tersebut, DPRD mengumumkan pemberhentian Bupati Kabupaten Dharmasraya hasil pemilihan kepala daerah serentak tahun 2020, yakni Sutan Riska Tuanku Kerajaan.

Pemberhentian ini dilakukan, karena masa jabatan telah selesai berdasarkan peraturan perundang-undangan berlaku." Kata Jemi Hendra sembari mengusap air matanya. 

Sementara itu, Bupati Dharmasraya Sutan Riska Tuanku Kerajaan, dalam sambutannya menyampaikan ribuan terimaksih kepada seluruh masyarakat, dan semua pihak. Karena telah mendukung segala bentuk program pembangunan telah tercapai. Sehingga telah dapat dinikmati oleh seluruh lapisan masyarakat. 

Sebagai manusia biasa, tentu tidak lepas dari kesalahan dan kekilafan. Apalagi dalam melaksanakan tugas sebagai kepala daerah. Maka dari itu, dari lubuk hati paling dalam, secara pribadi dan keluarga kami mintak maaf. 

"Sekiranya ada, kesuksesan selama diri saya menjadi kepala daerah. Hal itu, tidak lepas dari dukungan dan suport dari seluruh masyarakat Dharmasraya," pungkasnya.

#Egit/Sosri

No comments:

Post a Comment

Koran Wawasan Edisi 194, Februari 2023

"Prakiraan Cuaca Senin 14 Oktober 2024"


"KEPUASAN ANDA UTAMA KAMI"




BOFET HARAPAN PERI Jl. SAMUDRA No 1 KOMP. PUJASERA PANTAI PADANG
Selamat Datang diSemoga Anda Puas