Breaking

Thursday, September 30, 2021

Pers Pelalawan Rapat Bentuk FORWAKAP Anton Dalimunthe Terpilih sebagai Ketua Forum

MWawasan, Pelalawan (RIAU)~ Bertempat di ruangan Auditorium Lt III Kantor Bupati Pelalawan, pada hari Rabu (29/09/21) Seluruh Wartawan yang tergabung di enam Wadah Organisasi PERS  melaksanaan rapat pembentukan Forum Wartawan Kabupaten Pelalawan (FORWAKAP) 


Enam Organisasi PERS yang melaksanakan Pembetukan Forum Wartawan  Kabupaten  Pelalawan ( FORWAKAF ) tersebut antara lain adalah,. PWI , PJI ,IWO, , PPWI , ATAP dan IPJI.


Hadir dalam acara pembentukan FORWAKAP tersebut, Kadis Kominfo Kabupaten Pelalawan, Hendri Gunawan.AP Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Pelalawan, Zoel Gomes, S.Sos, Ketua Persatuan Pewarta Warga Indonesia (PPWI), Kabupaten Pelalawan, Pranseda Simanjuntak, SH, Ketua Persatuan Jurnalistik Indonesia (PJI), Dien Puga, Ketua Ikatan Wartawan Online (IWO) Dana Sipayung, Ketua Ikatan Penulisan dan Jurnalistik (IPJI) Richad Simanjuntak, Ketua Asosiasi Tabloid Pelalawan Anton Dailmunthe, serta seluruh  Wartawan yang ada di organisasi Wadah Organisasi PERS kabupaten Pelalawan tersebut.


Berdasarkan hasil keputusan rapat, pemilihan Ketua. Forum Wartawan Kabupaten Pelalawan ( FORWAKAB) dilakukan dengan sistem penjaringan nama- nama calon. 

Adapun nama- nama yang diusulkan untuk calon Kandidat Ketua Forum Wartawan Kabupaten Pelalawan tersebut  antara lain :


1. Pranseda Simanjuntak


2. Anton Dalimunthe


3. Ishar Jambul


4. Richad Simanjuntak


5. Dien Puga


6. Dana Sipayung


Sementara itu, dari nama-nama calon yang di usulkan tersebut, empat orang calon menyatakan mengundur diri dan tidak bersedia untuk di pilih sebagai calon Ketua FORWAKAP Kabupaten Pelalawan, mengingat belum siap untuk memimpin ratusan Wartawan di Kabupaten Pelalawan ini, Diantaranya , Prasenda Simanjuntak, Richard Simanjuntak, Dien Puga, dan Dana Sipayung dan menyisakan dua calon kandidat, yaitu Anton Dalimunthe beserta Ishar Jambul. 


Pemilihan ini berdasarkan hasil voting,dengan menggunakan selembar kertas yang ditulis nama calon ketua,  Alhasil nya Anton Dalimunthe terpilih sebagai Ketua FORWAKAB Kabupaten Pelalawan, dengan perolehan suara sebagai berikut, Anton Munteh Memperoleh 21 suara, Ishar Jambul memperoleh 8 suara, sementara suara tidak sah yang memilih Pranseda Simanjuntak ada 9 suara yang dinyatakan hangus.


Maka dengan hasil tersebut Kepengurusan   Forum Wartawan' Kabupaten  Pelawan  ( FORWAKAB) Periode 2021 - 2024  Ketua Anton Dalimunthe, Sekretaris Pranseda Simanjuntak, SH, Wakil Sekretaris Cahyo Ariadi,  Bendahara Yusuf Situmorang.


Sementara itu sesuai dengan keputusan rapat bersama   Untuk Ketua Bidang Kompatement, ada sekitar Enam ketua Bidang , Diantara nya.

Ketua Bidang Kelembagaan yang di Ketuai Dien Puga.

Ketua Bidang Sosial, Erick Suhendar.SI.Kom.

Ketua Bidang Litbang Richard Simanjuntak.

Ketua Bidang Kerohanian Ishar Jambul.

Ketua Bidang  UKM Suswanto.S.Sos

dan Ketua Bidang Humas,. Dana Sipayung


Diakhir kegiatan pengurus terpilih berjanji akan segera menyusun komposisi kepengurusan beserta Angaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga (AD/ART) dalam waktu dua minggu ke depan.


Kepada Media Ini  Prasenda Simanjuntak menyebutkan "Iya, kami sebagai pengurus terpilih beserta tim promoteur dalam waktu dua minggu ke depan akan segera menyusun komposisi kepengurusan beserta AD/ART  FORWAKAB, Kabupaten Pelalawan," ujar Pranseda Simanjutak selaku sekretaris terpilih.


Berdirinya Forum FORWAKAP ini guna untuk mempersatukan semua Wartawan yang ada di kabupaten Pelalawan ini, agar kedepannya segala bentuk kebersamaan tercipta dengan baik'. Terutama di bidang Sosial.


#DIEN PUGA 

No comments:

Post a Comment

Koran Wawasan Edisi 194, Februari 2023

"Prakiraan Cuaca Selasa 29 Agustus 2023"


"KEPUASAN ANDA UTAMA KAMI"




BOFET HARAPAN PERI Jl. SAMUDRA No 1 KOMP. PUJASERA PANTAI PADANG
Selamat Datang diSemoga Anda Puas