Breaking

Tuesday, August 22, 2017

Tari Tradisional Indonesa Semarakan Malam Indonesia di Kyoto

MWawasan.Osaka(JEPANG)~ Aneka tari tradisional Indonesia dari berbagai daerah yang dikemas dalam bentuk drama singkat yang mengambil latar belakang cerita rakyat Malin Kundang, mewarnai panggung Malam Indonesia 2017 “Indonesia Tanah Airku”. Kegiatan panggung budaya yang diorganisir oleh Persatuan Pelajar Indonesia (PPI) Komsat Kyoto – Shiga  merupakan kegiatan dua tahunan diselenggarakan bekerja sama dengan Asosiasi Persahabatan Jepang – Indonesia Kyoto (APJIK) dengan dukungan dari KJRI Osaka, Prefektur Kyoto, Kota Kyoto, dan Universitas Kyoto. (20/08)

Tidak kurang dari 200 penonton warga Jepang, tampak kagum mengikuti acara yang dikemas secara menarik.  Beberapa tarian yang ditampilkan adalah Tari Piring, Tari Alang Babega, Tari Sama, Tari Golek, Saureka-reka, Tari Pendet dan Rentak Bulian. Para penari adalah para pelajar Indonesia dan anggota APJIK. Juga diselingi oleh permainan angklung dan lagu-lagu yang dibawakan secara merdu. Salah satu penyanyi yang tampil adalah mantan anggota JKT 48.

Kegiatan promosi budaya Indonesia di Kyoto tersebut dibuka oleh Konjen RI Osaka dan juga perwakilan dari Pemerinah Prefektur Kyoto, Kota Kyoto dan Universitas Kyoto.
#Gan

No comments:

Post a Comment

Koran Wawasan Edisi 194, Februari 2023

"Prakiraan Cuaca Selasa 29 Agustus 2023"


"KEPUASAN ANDA UTAMA KAMI"




BOFET HARAPAN PERI Jl. SAMUDRA No 1 KOMP. PUJASERA PANTAI PADANG
Selamat Datang diSemoga Anda Puas