Breaking

Sunday, May 10, 2020

Seorang Supir Truk Elpiji Pasbar Meninggal Dunia, Dimakamkan Dengan Standar Covid19


MWawasan, PASBAR (SUMBAR)--- Sopir truk Elpiji berinisial M (45) warga Kecamatan Pasaman meninggal diperjalanan, dan dimakamkan dengan standar pemakaman Covid 19, dilaksanakan oleh Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid19, Sabtu siang (09/05/2020).

M yang bekerja sebagai sopir truk elpiji , sebelumnya meningggal dunia di Klinik Mutiara Biru Jorong Gasan Kaciak Nagari Tiku Selatan Kecamatan Tanjung Mutiara Kabupaten Agam, Jumat (08/05/2020) malam. 

"Almarhum dimakamkan di Batang Lingkin dengan standar Covid 19 oleh Tim PMI Pasaman Barat, dan kita menunggu hasil swab yang sudah dikirim ke Padang," ujar Jubir Tim Teknis Dinkes Pasaman Barat dr. Gina Alecia.

Gina Alecia menambahkan, setelah mendapatkan informasi tersebut, tim langsung melakukan treking terhadap orang yang pernah kontak dengan almarhum. Tim menemukan 28 orang yang kontak dengan M, 14 orang diantaranya sudah dilakukan swab dan menunggu hasilnya. Sementara waktu, seluruh orang yang kontak dengan M sudah disarankan untuk isolasi mandiri.

"Kita sudah treking dan swab, kita berharap masyarakat dan keluarga bisa memahami dan patuhi protokol selama isolasi mandiri," ujarnya.

Gina Alecia meminta masyarakat dan keluarga yang pernah kontak dengan M yang belum terdata bisa melapor ke posko Satgas. Tim akan terus melakukan pemantauan dan treking, untuk meminimalisir resiko penularan covid 19. Proses pemakaman berjalan lancar dan aman, pihak keluarga terlihat kooperatif dan mematuhi himbauan petugas.

"Kami petugas medis akan melakukan pemantauan terhadap orang yang pernah kontak, melalui jajaran Puskesmas dan tingkat kabupaten," imbuhnya.

Informasi yang berhasil dihimpun di lapangan, M bekerja sebagai sopir truk elpiji yang sering bolak balik Pasaman Barat Padang, sebelum meninggal M bermaksud ingin berobat di klinik kerena mengeluhkan sejumlah rasa sakit. Namun sayang korban tidak sadarkan diri dan meninggal dunia. Setelah mendapatkan informasi, M dibawa ke RSUD Lubuk Basung menggunakan APD lengkap.

Setelah mendapat informasi, M merupakan warga Pasaman Barat, tim Satgas melakukan koordinasi hingga proses pemakaman Sabtu siang. Selama proses pemakaman sejumlah anggota Satgas Kabupaten Pasaman Barat dan TNI Polri  berjaga-jaga di lokasi.

#Arman

No comments:

Post a Comment

Koran Wawasan Edisi 194, Februari 2023

"Prakiraan Cuaca Selasa 29 Agustus 2023"


"KEPUASAN ANDA UTAMA KAMI"




BOFET HARAPAN PERI Jl. SAMUDRA No 1 KOMP. PUJASERA PANTAI PADANG
Selamat Datang diSemoga Anda Puas